The Blog

IMG_8551

Jambore BKMS Kabupaten Kediri Tahun 2022

Jambore BKMS Pramuka Penggalang Generasi Penerus Bangsa dilaksanakan pada 25-27 November 2022 di Bumi Perkemahan Al Hisyamy Kediri. Gerakan Pramuka bertujuan untuk mendidik kaum muda Milenial, Agamis, Nasionalis, Terampil, Aktif, Berinovasi.


Jambore BKMS Pramuka Penggalang Tahun 2022 dibuka bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional, (25/11/2022). Terlihat di foto, Wakil Bupati memberikan penyematan ID Card kepada peserta upacara pelaksanaan Jambore BKMS Pramuka di Bumi Perkemahan Al Hisyamy, Kediri.

KRANDING, MCM — Jambore BKMS Pramuka Penggalang yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Al Hisyamy Kediri, Jawa Timur dibuka bertepatan dengan peringatan Hari Guru Nasional, (25/11/2022). Sebanyak 580 peserta dan 116 pembina Pramuka terlibat dalam Jambore BKMS yang digelar untuk meningkatkan kaum muda Milenial, Agamis, Nasionalis, Terampil, Aktif, Berinovasi.

Kegiatan Jambore BKMS pada 25-27 November digelar menggunakan prinsip dasar kepramukaan, metode kepramukaan serta beberapa kegiatan yang diperlombakan.

Ada beberapa kegiatan Jambore yang berlangsung di Bumi Perkemahahan Al Hisyamy, Kediri. Aktivitas yang dilakukan para peserta antara lain, senam pagi, apel, pentas seni, keterampilan kepramukaan, kegiatan petualangan, forum penggalang, bakti sosial, dan permainan persaudaraan.

Terlihat puluhan tenda berdiri kokoh melintang disepanjang Bumi Perkemahan Al-Hisyamy Kediri. Ditambah gemerlapnya warna-warni rupa tenda memanjakan mata kita untuk selalu memandangnya. Seakan-akan tak ingin beranjak dari Bumi Perkemahan ini. Senang, bahagia, semangat, haru, bangga, yang terpenting rasa kekeluargaan, itulah yang kami rasakan di Jambore BKMS Kabupaten Kediri 2022 ini.

Jambore diselenggarakan untuk menumbuhkan rasa kebangsaan yang ber-Bineka Tunggal Ika dan berupaya mewujudkan manusia Indonesia yang memiliki kualitas keimanan dan ketaqwaan, kemampuan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta berjiwa Pancasila.

Jambore BKMS Pramuka di buka langsung oleh wakil Bupati Kabupaten Kediri Ibu Dewi Maria Ulfa. Beliau juga berpesan bahwasannya “sebagai pemuda dan penerus Bangsa jangan pernah melupakan pancasila sebagai landasan dasar persatuan Indonesia. Dan Pramuka adalah salah satu pelopor pengamalan pancasila yang sejati”.

Adapun perwakilan Kwarcab, koramil, polsek, pengawas Madrasah, dan segenap pembina pramuka se-BKMS Kabupaten Kediri. Sebagai perwakilan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kab. Kediri, beliau berharap kegiatan ini menjadi momentum untuk menumbuhkan kemandirian, kebersamaan, dan mengembangkan sikap saling peduli.

“Gerakan pramuka harus menjadi teladan, gerakan pramuka juga sebagai wadah untuk membangun karakter anak bangsa,” katanya semangat.

Dalam kesempatan tersebut juga ditampilkan seni bela diri Pagar Nusa dan kreativitas tari saman yang dipersembahkan oleh MA Sunan Kalijogo.

Antusias serta rasa bangga juga teraut dari wajah para peserta Pramuka BKMS Kabupaten Kediri 2022. Terlihat meski pembukaan baru bisa dimulai pukul 08.30 WIB. mereka tetap berdiri kokoh dibawah teriknya matahari di pagi ini. Tidak hanya berhenti disitu, setelah pembukaan selesai acara dilanjutkan dengan perlombaan Semaphore, pionering, dan cerdas cermat, serta masih banyak lagi kegiatan yang dilaksanakan. Semoga kegiatan Jambore BKMS Kabupaten Kediri ini menjadikan lanang pembelajaran bagi para pemuda dan penerus bangsa ini. Dan kedepannya diharapkan kegiatan seperti ini semakin meriah serta dengan hadirnya acara ini, seluruh peserta dapat menanamkan persaudaraan dengan peserta lainnya. Hal ini juga berguna untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan berdasarkan Pancasila.

Jambore BKMS Kabupaten Kediri Tahun 2022

Leave a Comment

Your email address will not be published.

This will close in 0 seconds